Wartasidik.co — BEKASI – Puluhan anggota kepolisian di lingkungan Polres Metropolitan Bekasi Kota terkonfirmasi positif Covid-19. Saat ini, anggota yang terpapar tersebut sedang menjalani isolasi mandiri untuk tahap penyembuhan agar kembali bertugas melayani masyarakat Bekasi.
”Ada 47 anggota kita yang terkonfirmasi positif Covid-19. Kondisinya sudah membaik dan sedang menjalani isolasi mandiri,” ujar Kapolres Metropolitan Bekasi Kota, Kombes Pol Aloysius Suprijadi, Selasa (29/6/2021).
Puluhan anggota Polres Metro Bekasi Kota itu positif Covid-19 dengan kategori tanpa gejala. Tidak ada yang mendapatkan perawatan di rumah sakit, hanya perlu menjalani isolasi mandiri.
III Baca Juga :
Edukasi Hukum Tentang Kepailitan by Dr. Dwi Seno Wijanarko, S.H., M.H., CPCLE