Wakil Bupati Hairan SH Pimpin Rapat Satgas COVID-19

Redaksi
banner 120x600

Wartasidik.co — Kuala Tungkal

Wakil Bupati Hairan pimpin rapat Tim Satgas Covid-19 Tanjung Jabung Barat di Rumah Dinas Wakil Bupati, rabu (08/09). Rapat digelar sebagai tindaklanjut peninjauan kondisi Gedung Balai Latihan Kerja (BLK) yang ada di Desa Lubuk Terentang, Kecamatan Betara yang dimanfaatkan sebagai tempat isolasi pasien covid-19.

Membuka rapat, Wakil Bupati sampaikan bahwa pada tanggal 21 September mendatang direncanakan Gubernur akan datang meninjau kesiapan Kabupaten Tanjab Barat sebagai tuan rumah gelaran MTQ ke-50 Tingkat Provinsi Jambi. Terkait hal itu, Wabup minta kesiapan dan penerapan prokes sudah harus dimulai, utamanya tempat isolasi terpadu yang saat ditinjau hari ini masih terdapat fasilitas yang belum lengkap.

III Baca Juga :

LAPAS KELAS 1 TANGERANG TERBAKAR, 41 WARGA BINAAN TEWAS TERJEBAK

Lima Bulan Tuntutan Tak Digubris, Buruh Hotel Mogok Kerja